Polisi Respon Laporan Masyarakat di Lapor Pak Calll Center 110 Polres Sukabumi

    Polisi Respon Laporan Masyarakat di Lapor Pak Calll Center 110 Polres Sukabumi
    Polisi Respon Laporan Masyarakat di Lapor Pak Calll Center 110 Polres Sukabumi

    Sukabumi - Call center 110 Polres Sukabumi telah menerima laporan warga masyarakat tentang adanya permasalahan antara tetangga atau keluarga yang masuk diwilayah hukum Polsek Cisolok Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi, Selasa (15/11/22) sekira pukul 06.51 wib.

    Petugas Operator Call center 110 Polres Sukabumi langsung meneruskan laporan warga itu ke Polsek Cisolok untuk segera ditindaklanjuti.

    Dengan adanya informasi pengaduan warga pada call center 110 Polres Sukabumi maka Kapolsek Cisolok AKP Aguk Khusaeni, langsung memerintahkan anggotanya untuk menelusuri kebenaran dari laporan warga masyarakat tersebut.

    " Hasil penelusuran anggota ternyata benar ada warga masyarakat yang bertetangga dan terjadi kesalah pahaman diantara mereka, " kata AKP Aguk Khusaeni kepada tim liputan Humas Polres Sukabumi

    Ia mengatakan, kesalahpahaman antar tetangga yang terjadi di Kampung Marinjung Desa Karangpapak,  disebabkan salah satu tetangganya merasa tersinggung dengan tuduhan dari tetangga lainnya terhadap anaknya dengan tuduhan suka mencuri yang dianggap nya sebuah fitnah.

    " Tadi anggota sudah langsung mendamaikan kedua tetangga itu yang ternyata masih punya hubungan kekerabatan, " tutup Aguk Khusaeni.

    Sementara di tempat terpisah Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Darmawansyah melalui Kasi Humasnya Ipda Aah Saepul Rohman mengatakan silahkan kepada masyarakat untuk memanfaatkan layanan call center 110 Polres Sukabumi atau layanan hotlinenya di 08111 699 110 atau akun resmi media sosial Polres Sukabumi.

    " Operator kami siap menerima laporan masyarakat, " kata Aah.

    Aah juga mengharapkan agar masyarakat bisa memanfaatkan kemudahan pelaporan tersebut dengan baik untuk berbagai laporan seperti kriminalitas, kecelakaan lalulintas, bencana alam dan sebagainya.

    " Tolong kepada masyarakat gunakan call center 110 dengan baik, tidak untuk main-main, sehingga laporan masyarakat bisa dengan cepat kami tangani, " pungkasnya.

    sukabumi jabar
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Cikidang Angkat Mayat Korban Pohon...

    Artikel Berikutnya

    TNI Masuk Dapur Hingga Turun Kesawah dan...

    Berita terkait

    Safari Sholat Subuh Polsek Gegerbitung Polres Sukabumi di Masjid Jami Al'Barokah
    Mewujudkan Keamanan Bersama Bhabinkamtibmas Desa Mekarwangi Polsek Kalibunder Polres Sukabumi Gelar Sambang Warga
    Polsek Cikidang Polres Sukabumi Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas di Depan SDN Pangkalan untuk Antisipasi Kemacetan dan Kecelakaan
    Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi Laksanakan Patroli Biru untuk Cegah Gangguan Kamtibmas
    Sambang warganya oleh Polsek Cikidang Polres Sukabumi
    Patroli Dialogis Polsek Gegerbitung Polres Sukabumi Membangun Kesadaran Kamtibmas di Masyarakat
    Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Cisitu Himbau Warga untuk Jaga Pilkada Damai 2024
    Kapolsek Tegalbuleud Polres Sukabumi Bersama Forkopimcam Berikan Bantuan Sembako kepada Korban Rumah Ambruk
    Anjangsana/DDS Warga Desa Buniwangi oleh Bhabinkamtibmas Polsek Gegerbitung Polres Sukabumi 
    Patroli Biru Polsek Kalibunder Polres Sukabumi Antisipasi Tindak Pidana Menjelang Tengah Malam
    Giat Anjangsana Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Desa Neglasari: Upaya Meningkatkan Kesadaran Kamtibmas
    Antisiapsi Lonjakan Wisatwan, Polres Sukabumi Libatkan Gabungan Polsek Parakansalak Laksanakan Penebalan
    Pelantikan dan Bimtek Pengawas TPS (PTPS) Pemilu 2024 Polsek Parakansalak Polres Sukabumi
    Kapolsek Parakansalak Polres Sukabumi Laporkan Kegiatan Patroli Antisipasi Perang Sarung dan Gang Motor
    Upaya Meningkatkan Stabilitas Kamtibmas: Bhabinkamtibmas Polsek Lengkong dan Forkofimcam Kec. Pabuaran Gelar Giat DDS dan Pengajian Rutin

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Semangat Tak Kenal Lelah, Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat dan Warga Terus Bangun RTLH Meski Panas Terik Menghadang
    Bhabinkamtibmas Polsek Ciracap Laksanakan Sambang dan Koordinasi Kamtibmas Bersama Tokoh Pemuda Desa Waluran